Nenek Naema Kembali Melihat Cahaya Meskipun dalam Keterbatasannya

Namanya Naema Anin Lite, akrab dipanggil Nenek Naema dan usianya saat ini 63 tahun. Ia tinggal sendirian di sebuah desa terpencil bernama Desa Sonraen, NTT. Tiga anaknya tinggal di luar desa, sehingga mereka tidak selalu bisa membantunya dalam kegiatan sehari-hari. Dalam empat tahun terakhir, kesehatan Nenek Naema semakin memburuk. Kondisinya membuatnya semakin kesulitan untuk melakukan banyak hal sehari-hari.

Ia sering merasakan pusing yang datang tiba-tiba, keadaan semakin parah ketika ia juga kehilangan kemampuannya untuk melihat dengan jelas. Matanya seakan tertutup rapat, membuatnya hidup dalam kegelapan. Tak jarang ia menggunakan tongkat sebagai alat bantunya untuk berjalan, terutama ketika malam hari.

Harus bisa melakukan segalanya sendiran ditengah kondisi sulit untuk melihat dengan jelas merupakan hal yang tersulit bagi hidup seorang nenek usia 63 tahun ini. Namun, sebuah harapan muncul ketika ia mendengar ada kegiatan Baksos Kesehatan gratis dari Obor Berkat Indonesia (OBI). Nenek Naema mendapatkan akses ke perawatan medis dan dukungan yang sangat dia butuhkan. Ketika diperiksa oleh dokter, ternyata Nenek Naema mengidap penyakit darah tinggi atau Hipertensi dan saat itu tekanan darahnya melonjak tinggi hingga 201/150. Inilah yang membuatnya sering merasakan pusing mendadak dan penglihatan yang semakin kabur. Melihat kondisinya, Nenek Naema akhirnya diberikan obat-obatan yang dia butuhkan untuk menurunkan tekanan darahnya menjadi normal kembali. Tidak hanya didukung lewat pengobatan fisik, Nenek Naema juga mendapat dukungan doa sebagai bagian dari proses penyembuhannya.

Sejak mengikuti program kesehatan OBI, dalam waktu 2 minggu mata Nenek Naema kini mampu melihat dengan jelas pada malam hari, dan tekanan darahnya turun menjadi 160. Kini ia tidak memerlukan bantuan tongkat untuk membantunya melihat saat malam hari.

Nenek Naema bersyukur kepada OBI atas bantuan dan dukungan yang telah diberikan. Dia tau kalau dia bukan satu-satunya yang mendapat manfaat dari kegiatan ini, masih banyak orang lain yang juga mendapat harapan dan pertolongan yang serupa dari OBI. Nenek Naema berharap semoga kegiatan seperti ini bisa terus memberikan cahaya bagi mereka yang membutuhkan, membuka jalan menuju kesembuhan dan kehidupan yang lebih baik.

Terima kasih Mitra OBI, berkat Anda Nenek Naema dapat melihat cahaya kembali ditengah keterbatasan yang ia miliki. Mari terus berikan dukungan dan doa Anda untuk Nenek Naema, agar ia semakin dipulihkan.