Evelyn Tidak Suka Berhutang Lagi Setelah Dibimbing Guru PAUD di PKBM OBI

Evelyn (4 tahun) adalah siswi PAUD OBI di Tanah Merah, Jakarta Utara. Ia bergabung di PAUD OBI sejak tahun 2023. Ia adalah anak yang ceria dan mudah bergaul. Tapi hal ini juga membawa pengaruh buruk baginya. Oleh karena pengaruh teman-teman di lingkungan rumahnya, Evelyn suka mengambil makanan-makanan kecil di warung dekat rumah padahal dia tidak membawa uang. Kebiasaan buruk ini terbawa sampai ke sekolah. Evelyn sering mengambil jajanan di warung dan bilang nanti ibunya yang akan membayar.

Kebiasaan buruk Evelyn lainnya adalah saat makan siang, ia sangat lama mengunyah makanannya, bahkan ia terlihat seperti tidak nafsu makan. Ternyata yang membuat Evelyn tidak memiliki nafsu makan adalah ia tidak menyukai nasi dan sayuran.

Guru PAUD OBI berkoordinasi dengan orang tuanya untuk membiasakan Evelyn makan makanan yang sehat dengan gizi seimbang, termasuk dengan bekal makan siang yang harus dibawa Evelyn ke sekolah.

Ketika di sekolah guru PAUD memberikan pengertian pada Evelyn tentang manfaat dari makan sayur. “Evelyn kalau tidak makan sayur akan sakit-sakitan lho. Lihat saja, teman-teman Evelyn yang lain makan sayur, masa Evelyn nggak?” begitulah cara guru PAUD OBI membujuk Evelyn agar makan sayur.

Evelyn yang melihat teman-temannya memakan sayur mereka dengan lahap pun merasa tertantang. Ia mencoba memakan sayur yang ada di bekalnya saat itu. Meskipun tidak langsung habis dengan cepat, namun Evelyn tetap menghabiskan bekalnya hari itu.

Setelah dalam waktu beberapa bulan berproses, Evelyn terlihat sangat lahap saat jam makan siang. Ia selalu menghabiskan bekal yang dibuatkan oleh mamanya. Mama Evelyn juga berkreasi dengan membuat bola-bola nasi dan sebagainya, sehingga Evelyn selalu bersemangat memakan bekalnya.

“Aku suka makan sayur sop, sayur itu enak,” Jawab Evelyn dengan sangat bersemangat saat ditanya apa sayur yang paling yang ia sukai.

Tidak hanya menjadi anak yang rajin makan sayur, karakter Evelyn juga berubah menjadi lebih baik. Kebiasaan buruknya dulu yang suka berhutang di warung, padahal jika ia meminta uang jajan, orang tua Evelyn pasti akan memberikan, sekarang pun sudah tidak pernah dilakukannya lagi.

Semua itu berkat bimbingan dan perhatian yang diberikan oleh guru PAUD OBI Tanah Merah. Kini Evelyn sudah tidak lagi berhutang. Jika ia ingin membeli sesuatu, ia selalu pulang dulu dan meminta uang kepada orang tuanya. Berkat perubahannya yang signifikan dalam beberapa bulan ini, orang tuanya sangat berterima kasih pada PAUD OBI dan guru-gurunya yang telah membina karakter Evelyn.

Share berita baik ini yuk!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *